Sumenep

RSUDMA Sumenep Siagakan Dokter Spesialis Jiwa untuk Caleg Depresi

Sumenep, (Madura Today) – Jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, yang akan digelar pada 14 Februari besok, masyarakat tidak hanya menggunakan hak suaranya untuk pemilihan Calon Presiden dan Wakil Presiden.

Namun, juga melakukan pemilihan calon anggota legislatif (Caleg) baik itu DPR Pusat, DPD, DPRD Provinsi, serta DPRD Kabupaten/ Kota.

Hal ini menjadi perhatian untuk mempersiapkan beberapa hal. Mulai dari pengamanan, logistik surat dan kotak suara, hingga soal kesehatan.

Di Kabupaten Sumenep, dari segi kesehatan, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Moh Anwar mempersiapkan tenaga medis khusus penanganan kejiwaan bagi caleg yang gagal dan mengalami depresi usai Pemilu

“Kami dalam kondisi standby siaga selalu ketika diperlukan apapun kejadiannya,” ucap Humas RSUD Moh. Anwar Sumenep, dr. As’ad Zainuddin, Selasa (13/2/2024).

Bahkan RSUDMA telah menyiapkan dokter spesialis  jiwa bilamana ada caleg membutuhkan penanganan karena mengalami depresi lantaran gagal nyaleg pada pilpres tahun 2024 ini.

“Kami siap siaga termasuk kesiapsiagaan dokter spesialis jiwa yaitu dokter Utomo, dan satu-satunya dokter jiwa tim kita,”paparnya.

Namun demikian, dia berharap di Kabupaten Sumenep, tidak akan ada Caleg baik Caleg tingkat I hingga tingkat pusat yang sampai mengalami depresi lantaran gagal lolos ke gedung parlemen.

“Ketika ada ya, tapi selama ini tidak ada, Insyaallah caleg-caleg sumenep kuat mental semua,” tandasnya.

Website | + posts

Administrator maduratoday.com

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button