Seruduk Fuso, Satu Orang Tewas di Jalan Tlanakan Pamekasan
Administrator maduratoday.com
Pamekasan, (Madura Today) – Ardi (20), warga Dusun Sumber Wulan Desa Tanjung, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan meninggal dunia usai menyeruduk truk fuso di Jalan Raya Tlanakan, Kamis (15/4/2021) dini hari.
Kasatlantas Polres Pamekasan AKP Deddy Eka Aprianto mengatakan, korban melaju kencang dari arah barat menghantam bagian belakang truk yang dikendarai Arief Kurniawan.
Selang setengah jam anggota Satlantas Polres Pamekasan tiba di lokasi kejadian untuk mendata saksi dan mengamankan barang bukti.
“Korban kurang hati-hati sehingga menabrak bak belakang truck fuso yang melaju di depannya dari arah yang sama,” katanya.
Deddy menghimbau, agar para pengendara bisa lebih hati-hati untuk meminimalisir kecelakaan lalu lintas.
“Sudah kami amankan beberapa barang bukti, dan untuk kerugian materi senilai 1,5 juta rupiah,” pungkasnya.
Ayah korban, Mawi (40), mengatakan anaknya tiba di rumah duka sekitar pukul 03.00 WIB dan disemayamkan di pemakaman umum sekitar pukul 07.00 WIB.
Korban sempat bersama sepupunya atau ponakan Mawi pamit hendak ke Tlanakan. Namun korban pulang lebih dulu.
“Ponakan saya tiba di rumah, tapi anak saya belum. Saat dicari ternyata sudah ditutupi daun di sekitar jalan Tlanakan,” tuturnya.
Penulis : Ibnu Bakir | Editor : Dewi Kayisna