Lirik Lagu Settong Dara – Nookie Band Feat D. Zawawi Imron

Administrator maduratoday.com
Madura Today – Nookie Band adalah grup musik asal Kabupaten, Sumenep, Madura, Jawa Timur yang eksis sejak era 2000-an.
Nookie pernah mengeluarkan album berjudul Terwujud Nyata pada tahun 2008 di bawah naungan label besar yaitu Nagaswara.
Band ini digawangi Aries Reborn (vokal), Deni Suma (drum), Iwan Malolo (bass) dan Rahman Garang (gitar).
Di single terbarunya, Nookie melibatkan salah seorang budayawan nasional yang juga putra daerah Sumenep, D. Zawawi Imron.
Berikut lirik Settong Dara – Nookie Band featuring D. Zawawi Imron
Lir saalir alir alirkung
Ini tentang semangat hidup
Ini tentang persatuan
Ini tentang dream
Ini tentang kebersamaan
Ini tentang kebangkitan
Ini tentang kedamaian
Semua tentang Indonesia
Dari merahmu mengalir di nadiku
Kobarkan semangat untuk negeri
Dari putihmu terpancar di jiwaku
Indonesia tanah airku
Demi Ibu Pertiwi aku berjanji
Takkan pernah mengingkari
Menjunjung tinggi tanah kita ini
Untuk selalu ku mengabdi
Reff :
Settong dara (satu darah)
Settong rassa (satu rasa)
Settong ate (satu hati)
Mera pote (merah putih)
Settong dara (satu darah)
Settong bhangsa (satu bangsa)
Settong naghara (satu negara)
Indonesia
Rap :
Bermacam-macam budaya yang ada di sini
Dari Sabang hingga sampai ujung Merauke
Hidup saling berdampingan robohkan tirani
Satukan visi lebur itu wujudkan damai abadi
Puisi :
Aku berlari mengejar ombak
Aku terbang memeluk bulan
Dan memetik bintang gemintang
Di ranting-ranting roh nenek moyangku
Tonton videonya di sini:Â https://youtu.be/ju862Jdbp9w?si=Kym-uh7ONnDjjUC7
Penulis: Rossy | Editor: Dewi Kayisna